SIKABALUAN-Sebanyak 27 siswa SMPN 2
Siberut Utara di Sirilogui dinyatakan lulus, Kepala Desa Sirilogui, Herlin
Roiko berharap semuanya melanjutkan ke jenjang lebih tinggi seperti SMA atau
sederejat, hal itu dikatakan saat memimpin
upacara pelepasan siswa/siswi kelas III SMPN 2 Siberut Utara dihalaman SMPN 2 Siberut Utara.
"Bentuk pelepasannya yaitu
melepaskan atribut SMPN 2 Siberut Utara secara simbolis dimana siswa telah
menyelesaikan pendidikan tingkat SMP,” kata Herlin Roiko pada Mentawaikita.com, Kamis (21/4/2022).
Kata Kades, dari 27 orang siswa yang telah menyelesaikan pendidikan di tingkat SMPN 2 Siberut Utara yang terletak di Desa Sirilogui dinyatakan lulus semua dan dapat melanjutkan pendidikan SMA.
"Kita tentunya sangat berharap semuanya dapat melanjutkan pendidikan pada jenjang berikutnya karena mereka merupakan generasi yang akan membangun Mentawai ke depannya,” katanya.
Upacara pelepasan siswa kelas III SMPN 2 Siberut Utara ini bertepatan
dengan peringatan Hari Kartini yang diperingati setiap 21 April.