Koramil 04 Sikakap Salurkan Bantuan untuk 2.058 Pedagang Kaki Lima dan Nelayan di PUS

Koramil 04 Sikakap Salurkan Bantuan untuk 2058 Pedagang Kaki Lima dan Nelayan di PUS Danramil 04 Sikakap Kapten CZI Masri memantau kegiatan pembagian dana BTPKLWN TNI di Kantor Desa Sikakap dibagikan langsung oleh anggota Koramil 04 Sikakap dibantu anggota Kodim 0319/Mentawai. (Foto: Supri/Mentawaikita.com)

SIKAKAP--Koramil 04 Sikakap menyalurkan Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima, Warung dan Nelayan  (BTPKLWN) TNI untuk 2.058 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Pagai Utara Selatan (PUS) yang terimbas Covid-19, Selasa (19/04/2022)

Danramil 04 Sikakap Kapten CZI Masri, menyebutkan, bantuan BTPKWN TNI merupakan bantuan dari Pemerintah Republik Indonesia yang disalurkan oleh TNI.

Sesuai data yang masuk ke Koramil 04 Sikakap melalui pemerintah Desa yang ada di Pagai Utara Selatan (PUS), sebanyak 2.058 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdata.

“Besar bantuan yang diterima KPM Rp600 ribu,   dalam pembagian anggota Koramil 04 Sikakap dibantu anggota Kodim 0319/Mentawai,” kata kapten CZI Masri.

Pembagian BTPKLWN TNI untuk Kecamatan Sikakap dibagikan di Desa Sikakap, untuk Kecamatan Pagai Utara dibagikan di kantor Desa Saumanganya, dan pembagian BTPKLWN TNI Kecamatan Pagai Selatan di kantor Desa Bulasat, masalah waktu pembagian akan kita sesuaikan.

Sebenarnya Koramil 04 Sikakap mendata kuota sebanyak 2.500 KPM namun yang keluar hanya 2.058 KPM, hal ini disebabkan ketidaksinkronan data yang diberikan oleh pemerintah desa, misalnya dalam satu kartu keluarga itu dimasukkan dua orang penerima BTPKLWN TNI.

"Saya tegaskan sekali lagi tidak semua data yang masuk akan menerima bantuan BTPKLWN TNI, harapan kita kepada KPM yang menerima bantuan agar dapat menggunakan dana ini sebaik mungkin, pergunakanlah dana yang diberikan oleh Pemerintah Republik Indonesia yang disalurkan melalui TNI untuk kepentingan anak sekolah dan keperluan harian seperti sembako," katanya.

H. Zalukhu (50), warga Mapinang, Desa Sikakap, salah seorang penerima bantuan BTPKLWN TNI, mengucapkan terima kasih kepada TNI karena sudah dapat bantuan. “Saya dapat Rp600 ribu tanpa ada pemotongan, uang ini akan saya pakai untuk biaya sekolah anak dan membeli sembako,” katanya.

Sementara di Desa Muara Siberut, bantuan diserahkan untuk 350 keluarga mulai Senin (18/04/2022). Pembagian dilakukan di Kantor Desa Muara Siberut.

BACA JUGA